'cookieOptions = {...};' Makanan sehat yang wajib dikonsumsi ibu hamil

Blog Informasi dan Hiburan Terbaru

Saturday, January 2, 2016

Makanan sehat yang wajib dikonsumsi ibu hamil

Makanan sehat yang wajib dikonsumsi ibu hamil - Kehamilan merupakan suatu momen yang sangat menggembirakan, apalagi untuk pasangan yang baru saja menikah. Karena itulah, untuk ibu hamil sebaiknya benar-benar menjaga pola makannya sehingga ibu dan bayinya mendapat asupan vitamin dan nutrisi yang seimbang. Apapun yang dimakan oleh sang ibu tentunya akan dimakan juga oleh bayi yang ada di dalam kandungannya. Namun, sebaiknya juga diperhatikan kandungan yang terdapat pada makanan tersebut sehingga tidak menimbulkan efek yang buruk pada kehamilan anda.

Makanan sehat Untuk Ibu Hamil

Kebanyakan dari mereka yang pernah mengalami keguguran, karena kurangnya asupan vitamin dan nutrisi pada ibu dan janinnya. Pada kesempatan kali ini saya akan memberikan beberapa macam makanan sehat yang mengandung vitamin dan wajib dikonsumsi oleh ibu hamil, silakan disimak ya.

Mengkonsumsi Telur
Telur memiliki kandungan asam folat, omega 3 dan kolin sehingga dapat membantu perkembangan otak bayi. Selain itu, telur juga mengandung protein yang cukup tinggi sehingga dapat menambah stamina pada sang ibu yang sedang mengandung. Maka dari itu, sebaiknya konsumsi telur setiap sarapan sehingga kebutuhan nutrisi ibu dan janinnya dapat terpenuhi.

Mengkonsumsi Buah Pisang
Buah pisang mengandung kalsium, vitamin C, yodium dan vitamin B6 untuk mejaga kondisi kesehatan sang ibu. Selain itu, buah pisang juga bermanfaat untuk mengatasi rasa mual yang anda rasakan pada masa kehamilan trimester pertama.

Mengkonsumsi Sayuran Hijau
Sayuran hijau memiliki banyak kandungan vitamin, zat besi, serat alami, dan mineral yang sangat baik untuk mencukupi nutrisi yang diperlukan oleh ibu hamil. Semua kandungan nutrisi tersebut dapat menghilangkan rasa pegal pada tubuh sang ibu dan juga dapat membantu perkembangan janin yang ada di dalam rahim sang ibu.

Roti Gandum
Roti gandum memiliki kandungan serat alami dan selenien yang dapat menjaga perkembangan sel-sel yang ada di dalam tubuh sang ibu. Selain itu, kandungan vitamin E dan protein yang terdapat pada roti gandum juga dapat menjaga dan membantu pertumbuhan si janin. Selain itu, roti gandum juga dapat mengatasi masalah sembelit yang seringkali dialami oleh ibu hamil.

Mengkonsumsi Buah Alpukat
Buah alpukat memiliki kandungan vitamin C, mineral dan zat besi yang dapat memberikan tambahan stamina pada ibu hamil. Selain itu, buah alpukat juga dapat membantu perkembangan tubuh si janin yang masih berada di dalam rahim si ibu.

Mengkonsumis Ikan Salmon
Ikan salmon memiliki kandungan omega 3 yang sangat tinggi sehingga dapat membantu perkembangan otak bayi. Selain itu, ikan salmon juga dapat membantu menghilangkan rasa mual pada si ibu. Namun, sebaiknya jangan mengkonsumsi ikan salmon terlalu banyak karena masih mengandung mercury. Anda bisa mengkonsumsi ikan salmon maksimal 10 ons.

Itulah beberapa makanan yang sangat dianjurkan untuk ibu hamil. Semoga informasi ini dapat bermanfaat untuk anda.(sumber : okezone.com)

Makanan sehat yang wajib dikonsumsi ibu hamil Rating: 4.5 Diposkan Oleh: Gunawan A.P